Thursday, June 28, 2012

Patah hati


Sedih sih memang saat ku tak bisa bersamamu lagi
Namun ku juga tak bisa memaksamu untuk terus bersamaku
Karena tangan ini tak mampu lagi menggapaimu untuk mendampingi diriku
Hanya dengan seucap kata aku bisa mengungkapkan ini
Hanya dengan sebuah puisi aku mengutarakan semua ini
Namun tetaplah kau selalu tidak peduli dengan hati ini
Galau, rasa itulah yang aku alami saat ini
Sedih, tentu aku pun juga merasakannya
Terpuruk, itulah hal yang coba aku hindari untuk saat ini
Tak ada air mata jika tak ada cerita
Tak ada perpisahan jika tak ada pertemuan
Karena inilah hidup
Bahagia dan sedih adalah teman yang selalu menemani kita
Jika aku adalah seorang vokalis akan ku ciptakan kau lagu yang indah
Jika aku adalah seorang pengusaha akan ku bangunkan rumah untuk kita berdua
Dan jika aku adalah seorang penulis akan ku tuliskan semua kisah kita
Aku sayang kamu, kata kata yang selalu ingin kita dengarkan dan ucapkan setiap hari
Aku gak mau kehilangan kamu, kata kata yang selalu membuat hati kita menjadi tenang
Kita putus, kata kata yang sangat tidak ingin kita ucapkan ataupun dengarkan
Maafkan aku jika kejujuran ini melukai hatimu
Maafkan aku jika sikap ini mengecewakanmu
Dan maafkan aku jika ku tak bisa bersamamu
Cintailah apa yang saat ini menurutmu berharga
Janganlah berbuat bodoh yang akan membuatmu menyesal nantinya
Maafkan aku

No comments:

Post a Comment